Beranda Mining Services Road Show FC Bus Hino di Surabaya

Road Show FC Bus Hino di Surabaya

Surabaya – TAMBANG. Hino melalui dealer resminya untuk wilayah  Jawa Timur, menggelar road show FC Bus untuk menguji ketangguhan mesin dan kenyamanan bus terbaru Hino dengan melibatkan para Pengusaha Otobus (PO) di daerah Jatim dan menggandeng salah satu produk ban pemasok ban radial untuk model bus tersebut.

 

Program uji coba ketangguhan mesin FC Bus ini telah dicoba dijalankan dari Jakarta ke Bali pada tanggal 18 hingga 20 Januari yang lalu, dengan perjalanan yang ditempuh ± 980 km. Mulai dari jalan tol, jalan pegunungan yang menanjak, kondisi jalanan yang kering dan basah. Hal ini dilakukan untuk menguji ketangguhan mesin yang dimilikinya. Dengan menempuh rute dari Surabaya menuju Malang dengan tantangan rute yang tidak kalah beratnya dengan melewati tanjakan panjang di kawasan wisata Selecta, Batu, Malang.

 

FC Bus merupakan bus terbaru dari Hino yang diluncurkan dalam acara GIIAS yang diselenggarakan pada bulan Agustus 2015 yang lalu. Bus ini memiliki kapasitas 40 penumpang, yang sekaligus melengkapi jajaran produk bus Hino yang sebelumnya hanya terdapat bus besar dengan kapasitas 59 penumpang dan bus kecil dengan kapasitas 30 penumpang. FC Bus ini sangat cocok digunakan untuk pariwisata maupun transportasi dalam kota dan antar kota.

 

Masaki Hanayama selaku Sales Planning & Logistic Director PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) mengungkapkan, “Jawa Timur merupakan pasar yang penting bagi Hino, dan bus sangat berperan besar di sini sebagai penghubung setiap kota di Jawa Timur. Untuk itulah, kami yakin produk ini dapat diterima dengan baik dengan customer di sini karena bus ini memang dirancang untuk solusi transportasi yang ekonomis dan efisien“.

 

Hino FC Bus didukung dengan mesin sistem Common Rail 4 silinder yang menghasilkan tenaga 190 PS dengan torsi maksimum 56kgm serta dilengkapi Turbo Charger Intercooler sehingga menghasilkan performa tangguh dan lincah pada saat berkendara serta teruji kehandalan dan kemudahan dalam perawatannya. Hadir dengan transmisi LX06S, dimana variasi gigi ratio yang disesuaikan dengan torsi mesin sehingga menambah performa daya tanjak dan daya tahan gardan lebih lama. Sasis yang tebal dan kuat membuat daya tahan sasis terhadap beban sangat baik dan tahan lama. FC Bus Hino dilengkapi dengan ban radial Michelin 8.25 R16 Agilis LT, yang dapat meningkatkan ketahanan terhadap bahaya kerusakan jalan dan dari kerusakan akibat efek panas. Selain itu, ban radial Michelin tersebut mempunyai rolling resistance yang kecil, sehingga ban tersebut mampu menciptakan penghematan bahan bakar hingga 10% dibandingkan dengan ban bias yang sebelumnya diuji coba di FC Bus tersebut.

Dikesempatan yang sama, Mario Soedewo selaku perwakilan dealer Jawa Timur mengatakan, “Kami yakin FC Bus dapat memenuhi kebutuhan para pengusaha otobus akan sebuah bus yang nyaman dengan tenaga yang handal. Di sisi lain, kami juga mendukung bus ini dengan layanan purna jual yang prima seperti Free Service selama 2 tahun atau 60.000 KM dan juga garansi selama 1 tahun”.