Jakarta, TAMBANG – Ketua Umum (Ketum) Perhimpunan Ahli Pertambangan (Perhapi) Rizal Kasli mulai menyusun kabinet kepengurusan Perhapi periode 2018 – 2021
Dalam struktur kepengurusan, Rizal didampingi Sudirman Widhy Hartono sebagai wakil ketua umum dan Resvani sebagai sekretaris umum (Sekum). Sementara posisi bendahara umum dipegang oleh Pancanita Novi Hartami.
Kepengurusan ini juga didukung dengan lima bidang yang dipimpin oleh masing-masing ketua. Bidang organisasi dipimpin oleh Dendi Dwitiandi, bidang hubungan kelembagaan diketuai oleh Wawa Jaka Sungkawa. Kemudian bidang kajian strategis pertambangan yang dipimpin oleh Ratih Amri, kemudian Suryo Eko Hadianto sebagai ketua bidang kajian kebijakan pertambangan batu bara.
Ada juga bidang pengembangan profesi dibawah komando Masagus Azizi. Selanjutnya, bidang working group yang diketuai oleh Syafrizal Lillah. Kemudian dewan etika profesi dipimpin oleh Juangga Manggasi.
Selain itu, mantan Ketua Umum Perhapi Tino Ardhyanto duduk sebagai anggota di jajaran dewan penasehat yang dipimpin Herman Afif Kusumo didampingi Budi Sulistianto sebagai sekretaris. Tercatat ada 33 orang yang masuk dalam jajaran dewan penasehat termasuk juga Dirjen Minerba Bambang Gatot Ariyono dan seniornya yang juga pernah menjabat Dirjen Minerba, Simon Sembiring.
Sementara dewan pakar dipimpin oleh Irwandy Arif dan badan pengawas diketuai oleh Winardi Sunoto.
Sebelumnya, Rizal terpilih pada Kongres X Perhapi pada 1 November lalu. Rizal menang mutlak mengantongi dukungan 428 dari 544 suara hak pilih anggota PERHAPI, mengalahkan petahana Tino Ardhyanto yang mendapat dukungan 45 suara dan Budi Santoso dengan 63 suara. Sementara suara tidak sah sebesar delapan suara.
“Mari bangun Perhapi bersama-sama sebagai lembaga profesional. Kita bergandengan tangan untuk masa depan pertambangan yang lebih baik,” kata Rizal Kasli.