TAMBANG, KALKUTA –INDIA. BUMN terbesar di bidang batu bara, Coal India, berniat untuk mengekspor batu bara ke Bangladesh. Saat ini Coal India sedang dalam pembicaraan dengan perusahaan listrik di Bangladesh untuk segera memulai pasokan. Inilah untuk pertama kalinya Coal India mengekspor batu bara.
Coal India akan memasok melalui dua anak usahanya, Bharat Coking Coal dan North Eastern Coalfields. Batu bara itu akan diangkut ke pelabuhan Haldia di Bengala Barat, setelah itu batu bara dikapalkan menuju pelabuhan di Bangladesh.
‘’Harga dari Coal India akan lebih murah ketimbang pasokan batu bara dari Indonesia, karena jarak angkutnya lebih pendek. Batu bara yang diproduksi Bharat dan North Eastern kualitasnya tinggi, sehingga mampu bersaing dengan produk dari Indonesia,’’ kata seorang pejabat Coal India kepada The Economic Times of India.
Saat ini perusahaan listrik di India tengah kelebihan pasokan. Mereka memiliki stok batu bara hingga 22 hari, dan kini tengah dalam proses mengurangi pembelian. Jumlah pasokan tumbuh 10% ketimbang tahun lalu. Kini, Coal India memiliki stok batu bara hingga 55 juta ton.
‘’Coal India tak dapat mengekspor hingga tahun lalu, karena ketika itu kami kekurangan pasokan. Tetapi kini kami sudah menambang sendiri, dan kami punya banyak stok. Pada tahap awal ini, kami akan mengekspor ke Bangladesh,’’ kata si pejabat senior itu.