Beranda Mineral Pagi ini, Harga Emas Kembali Pecahkan Rekor Tertinggi

Pagi ini, Harga Emas Kembali Pecahkan Rekor Tertinggi

Jakarta,TAMBANG,-Harga emas kembali mencapai harga tertinggi dalam periode tiga bulan terakhir. Pagi ini emas dunia mencapai level USD1.873.70 per troy ounce. Menurut Ibrahim, pengamat pasar komoditi ada kemungkinan siang ini harga emas akan ke resisten kunci ke-2 di USD1.877 per troy ounce.

“Kalau tembus angka tersebut maka akan menguji level resisten ketiga di USD1.950 per troy ounce dan resisten keempat USD2.075 per troy ounce,”terang Ibrahim yang juga adalah Direktur PT TRFX Garuda Berjangka.

Ia lalu menjelaskan data fundatental yang mendukung antara lain Bank sentral Global yang masih akan tetap dovis dan Inflasi tinggi akibat stimulus tak terbatas. Kemudian juga pemulihan ekonomi yang semu.

“Varian covid -19 yang terus menyebar di Asia terutama India dan kemudian geopolitik di timur tengah yaitu perang antara israel dan palestina yang sampe saat ini masih berlangsung dan Israel mendapatkan persenjataan secara terangan dari pemerinta Amerika Serikat,”tandasnya.