J Resources Beri Bantuan Korban Banjir Jakarta dan Sekitarnya
Di Wilayah Jakarta Barat penyerahan bantuan dilakukan General Manager CSR PSAB, Muhammad Suhada. Kegiatanya dilaksanakan di posko Walikota Jakarta Barat (14/1/2020) dan bantuannya diterima langsung Sekretaris Kota Jakarta Barat, Eldi Andi.
Di hari yang sama, Manager Supply Chain Management PSAB Subjakto, menyerahkan bantuan ke posko Jakarta Timur dan diterima langsung oleh Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Timur, Alawi. Selanjutnya pada Kamis (16/1/ 2020) kembali Subjakto menyerahkan bantuan kepada Panti Asuhan Maria Immaculata, Paroki Santo Bartolomeus Galaxy, Bekasi Selatan. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Staf Panti Asuhan.
General Manager CSR PSAB Muhammad Suhada dalam kesempatan itu mengatakan bantuan yang diberikan PSAB merupakan bentuk kepedulian perusahaan pada saudara-saudara yang terkena banjir di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
“Kami ingin membantu meringankan beban penderitaan dari saudara-saudara di Jakarta dan sekitarnya yang terkena banjir. Kami berharap bantuan ini bisa membantu mereka setidaknya dalam situasi yang sulit ketika itu,”tutup Muhammad Suhada.