Beranda Batubara GEMS: Hampir Tiga Miliar Habis Untuk Eksplorasi

GEMS: Hampir Tiga Miliar Habis Untuk Eksplorasi

Hanya PT Borneo Indobara yang beraktivitas

Pengeboran  eksplorasi bulan Oktober 2015 di Blok Sebamban Utara

 

 

Jakarta – TAMBANG. Realisasi biaya drilling eksplorasi PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) pada bulan Oktober 2015 Rp235 juta dari anggaran sebesar Rp294 juta. Sedangkan biaya year to date anggarannya sebesar Rp3,76 miliar dengan realisasi sebesar Rp2,89 miliar.

 

Dari dua anak usaha PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) pada bulan Oktober 2015, hanya PT Borneo Indobara (BIB) yang mempunyai aktivitas. Sedangkan PT Kuansing Inti Makmur (KIM) dan anak perusahaan tidak ada aktivitas eksplorasi.

Kegiatan eksplorasi BIB meliputi 3 kegiatan utama yaitu pengeboran eksplorasi pre produksi, untuk melengkapi data pemodelan dan kualitas batu bara pada masing-masing area. Pengeboran eksplorasi pengembangan bertujuan untuk mendapatkan data litologi pada area yang belum pernah dilakukan kegiatan eksplorasi.

 

“Sedangkan pengeboran geoteknik dilakukan untuk mengetahui daya dukung tanah dan sifat fisik batuan, ujar Corporate Secretary Sudin SH dalam keterangan resminya kepada Bursa kamis (12/11).

 

Untuk kegiatan pengeboran  eksplorasi bulan Oktober 2015 dilakukan pengeboran eksplorasi preproduksi di Blok Sebamban Utara.

 

Pengeboran preproduksi (infill) dilakukan dengan menggunakan metode part coring dan open hole, sedangkan pengeboran geotechnical menggunakan metode full coring. Kegiatan geofisika logging dilakukan di seluruh lubang untuk memastikan elevasi top dan botton batu bara secara lebih akurat.

 

Untuk kegiatan pengeboran eksplorasi selama bulan Oktober 2015 dilakukan pengeboran eksplorasi dengan metode open hole untuk infill drilling  dan full coring untuk geotech drilling.

 

Kegiatan pengeboran eksplorasi dilakukan oleh Departemen geology – Geotechnical BIB. Untuk mendukung kegiatan ini digunakan 2 unit rig type Jacro 175 untuk pengeboran eksplorasi dan geotek yang keseluruhan dikerjakan oleh driller inhouse BIB.

 

Kegiatan geofisika longing dilakukan oleh PT Surtech Indonesia yang mengoperasikan 1 unit alat geofisika logging. seluruh kegiatan pengeboran disupervisi langsung oleh wellsite geologist dan  evaluator geologist BIB yang berada dalam Departemen Geology – Geotechnical.