Beranda Korporasi PT Timah Ajak Ratusan Mahasiswa Babel Mudik Gratis

PT Timah Ajak Ratusan Mahasiswa Babel Mudik Gratis

Jakarta-TAMBANG. Sebanyak 281 orang mahasiswa dari Bangka & Belitung yang tergabung di ISBA dan IKPB ikut serta dalam mudik gratis yang diselenggarakan oleh PT TIMAH (Persero) Tbk (19-20/6).

 

Mudik gratis 2017 ini diperuntukan bagi para mahasiswa Bangka Belitung yang berada di pulau Jawa dan Sumatera agar bisa berkumpul bersama keluarga dalam merayakan Idul Fitri 1438 H.

 

Sekretaris Perusahaan PT TIMAH (Persero) Tbk, Nur Adi Kuncoro mengatakan bahwa program mudik gratus merupakan wujud dari BUMN Hadir Untuk Negeri dimana memberikan kemudahan kepada para mahasiswa untuk kembali ke kampung halaman.

 

“Mudik gratis tahun ini diselenggarakan dengan beberapa rute yakni Jakarta -Bangka & Jakarta-Belitung bagi para mahasiswa yang berada di Pulau Jawa. Sedangakan mahasiswa yang berada di Sumatera dengan rute Palembang-Pangkalpinang,” ujar Nur Adi.

 

Nur Adi juga menambahkan untuk total mahasiswa yang ikut dalam mudik gratis berjumlah 281 orang yang terdiri dari 189 orang ke Bangka dan 92 orang ke Belitung dan 45 .

 

“Untuk mahasiswa yang berada di Sumatera hari Sabtu (17/6) sudah berangkat menuju Pangkalpinang dengan menggunakan kapal feri dari Palembang sebanyak 45 orang. Sedangkan untuk mahasiswa dari pulau Jawa akan berangkat pada tanggal (19/6) dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta menuju pelabuhan Pangkalbalam sebanyak 144 orang dan menuju Tanjung Pandan sebanyak 92 orang,” jelas Nur Adi.

 

Sebagai informasi para mahasiswa yang ikut mudik gratis PT TIMAH akan menggunakan 2 kapal yakni kapal KM Salvina dengan rute Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta menuju pelabuhan Pangkalbalam Pangkalpinang dan KM Sakuka Ekspres dengan rute pelabuhan Tanjung Priok menuju Pelabuhan Tanjung Pandan.

 

Tak hanya di peruntukan bagi mahasiswa Babel, mudik gratis PT TIMAH juga akan membawa masyarakat yang akan pulang ke Jawa dengan menggunakan Bus. Mudik gratis para mahasiswa Babel rencananya akan dilepas oleh Direktur SDM & Umum M. Rizky di pelabuhan Tanjung Priok Jakarta (19/6)

 

Sementara itu, sepanjang bulan Ramadhan jajaran Direksi PT TIMAH juga menggelar acara Safari Ramadhan ke beberapa wilayah operasional Perusahaan di antaranya wilayah Bangka, Bangka Selatan, Bangka Barat, Belitung, Kepri & Riau, Pangkalpinang dan terakhir di jakarta.

 

Nur Adi menjelaskan rangkaian safari ramadhan tak hanya diisi dengan kegiatan berbuka puasa dan silaturahmi saja, namun kegiatan ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa.

 

“Selain itu disetiap wilayah kami juga memberikan bantuan renovasi Masjid dan pembangunan TPA, serta penyerahan sembako gratis yang tersebar di seluruh wilayah operasional perusahaan,” ujar Nur Adi.

 

Nur Adi menambahkan kegiatan Ramdhan Berbagi dan Mudik Gratis merupaka salah satu program Corporate Social Responsibility PT TIMAH. Semoga melalui kegiatan ini dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.