Beranda Event Priiit, Turnamen Futsal Majalah Tambang Berlangsung Meriah

Priiit, Turnamen Futsal Majalah Tambang Berlangsung Meriah

Jakarta, TAMBANG – Turnamen futsal Mining and Energy Cup 2019 yang diselenggarakan Majalah TAMBANG, berlangsung meriah. Turnamen yang memperebutkan piala bergilir itu, diikuti oleh 11 tim dari lintas perusahaan dan lembaga.

Direktur Majalah TAMBANG, Rakhmadi Afif Kusumo membuka secara langsung turnamen tersebut. Dalam sambutannya, ia menyampaikan, agenda ini digelar untuk memperingati hari pertambangan dan energi ke-74, yang jatuh pada tanggal 28 September mendatang.

Tendangan pertama, tanda turnamen resmi dimulai.

“Turnamen ini bertujuan untuk menyambut hari jadi pertambangan, juga untuk membangun jejaring lintas stakeholder di dunia pertambangan dan energi” ungkapnya saat membuka seremonial turnamen di Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9).

Adapun 11 tim yang berkompetisi terdiri dari 8 perusahaan tambang dan 3 tim tamu. Kontestan dari lingkup perusahaan meliputi PT J Resources Nusantara, PT Arutmin Indonesia, PT Timah, PT Aneka Tambang, PT Freeport Indonesia, PT Kideco Jaya Agung, PT Sinarmas Mining, dan PT Berau Coal.

Tim futsal Aneka Tambang
Tim futsal Kideco Jaya Agung
Tim futsal Freeport Indonesia
Tim futsal J Resources Nusantara
Tim futsal Timah
Tim futsal Sinarmas Mining
Tim futsal Arutmin Indonesia

Untuk tim Berau Coal, mereka mendatangkan pemainnya dari lokasi tambang atau site di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Perjalanan mereka sempat terhenti lantaran pesawat mengalami jadwal tunda alias delay. Penerbangan ditunda karena kondisi bandara yang terkepung kepulan asap kebakaran hutan.

Rombongan pemain futsal Berau Coal tertahan di bandara Kalimantan Timur. Pesawat ditunda terbang lantaran terhalang kabut asap.

Meski demikian, kondisi tersebut tidak menyurutkan semangat tim Berau Coal untuk tetap meluncur ke Jakarta.

Sedangkan peserta tamu yang memeriahkan turnamen ini, di antaranya tim futsal dari Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara (Ditjen Minerba) Kementerian ESDM, Perhimpunan Ahli Pertambangan Indonesia (Perhapi), dan Perhimpunan Wartawan Kementerian ESDM.

Tim futsal Ditjen Minerba
Tim futsal Perhapi