Jakarta, TAMBANG – Sadar butuh waktu lama untuk mengembangkan Energi Baru Terbarukan (EBT) bila dilakukan sendiri dari awal, PT Pertamina (Persero) mengincar akuisisi perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang EBT.
Direktur Utama Pertamina Elia Massa Manik mengatakan, langkah yang akan dilakukan ini juga pernah dilakukan perusahaan minyak dunia lainnya. Akuisisi atau kerjasama menjadi salah satu upaya untuk mendorong bisnis perseroan di bidang pengembangan EBT.
“Kami sudah melirik beberapa perusahaan yang bergerak di bidang EBT, bahkan sudah menawarkan diri untuk masuk dalam bisnis ini. Saya sudah minta direktur gas untuk mulai,” kata Elia Massa Manik.
Elia juga mengatakan, energi panas bumi (Geothermal) juga menjadi salah satu sektor yang dilirik. Sebab memiliki potensi besar di Indonesia yang belum tergali. Ada potensi 29 Giga Watt (GW) yang ada di Indonesia dan baru tergali hanya sekitar 2 GW.
“Saya berharap pada kuartal pertama tahun depan, kami sudah mengumumkan kerja sama baru dengan salah satu perusahaan EBT,” pungkasnya.