Beranda Tambang Today Pasar Asia dan Eropa Bergerak Menguat            

Pasar Asia dan Eropa Bergerak Menguat            

Jakarta, TAMBANG – Di tengah sentimen negatif masih adanya kekhawatiran akan terjadinya perang dagang, laju bursa saham Asia mencoba berbalik menguat.

 

Binaartha Institutional Research, pada Kamis (21/6), mencata, pelaku pasar mencoba memanfaatkan pelemahan harga saham sebelumnya untuk kembali masuk. Nikkei bergerak positif dengan dukungan saham-saham konsumer dan teknologi namun, diimbangi pelemahan pada saham-saham material dan perbankan.

 

Sementara, Kospi menguat dengan kenaikan saham-saham logam. ASX menguat dengan dukungan saham-saham keuangan. Bahkan sejumlah indeks saham Tiongkok mampu berbalik positif dengan naiknya volume beli.

 

Penguatan juga terjadi di bursa eropa. Pelaku pasar turut memanfaatkan pelemahan sebelumnya untuk masuk. Indeks pan-European Stoxx 600 menguat 0,28 persen dengan dorongan pada seluruh sektor, terutama pada sektor basic resources. Begitupun dengan saham-saham di sektor perbankan, media, hingga perawatan kesehatan yang mampu bergerak positif.

 

Sementara itu, laju bursa saham AS bergerak variatif dimana Nasdaq dan S&P500 bergerak positif namun, DJIA melemah. Nasdaq menguat dengan dukungan saham Facebook dan Netflix. Sementara, S&P500 bergerak positif dengan dukungan saham-saham media, terutama saham Disney yang bergerak di teritori positif.

 

Di sisi lain, di tengah potensi ketegangan perang dagang antara AS dan China, sentimen positif datang dari rencana sejumlah pejabat AS yang mencari kesepakatan perdagangan dengan Uni Eropa, terutama pada impor kendaraan dari Uni Eropa.

 

Binaartha Kalender 21 Juni 2018

BULL, Cum HMETD di Pasar Tunai dan recording date.

 

BIMA, RUPST 11.00 WIB. Hotel Prama Grand Preanger Mahabharata Room, Bandung.

 

JIHD, RUPST 15.00 WIB. Ruang Sumba – Hotel Borobudur Jakarta Jl. Lapangan Banteng.

 

PTIS, RUPST 10.00 WIB.Graha Kirana, Lantai 15 Jalan Yos Sudarso Kav.15 Jakarta.

 

SCBD. RUPST 13.00 WIB. Hotel Borobudur Jakarta, Jl Lapangan Banteng Selatan, Jakarta.

 

UNVR, RUPST 11.00 WIB. Kantor Pusat Perseroan Grha Unilever Green Office Park Kav 3.

 

HOKI, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 6,- per saham.

 

KLBF, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 25,- per saham.

 

LPKR, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 3,- per saham.

 

SKLT, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 7,- per saham.

 

TSPC, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 40,- per saham.

 

XISB, Cum dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 2,- per saham.

 

AMFG, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 30,- per saham.

 

BNBA, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 10,- per saham.

 

CTRA, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 10,- per saham.

 

INDS, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 100,- per saham.

 

RICY, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 3,- per saham.

 

TALF, Ex dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi Rp 3,- per saham.

 

BYAN, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date.

 

LSIP, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 45,- per saham.

 

NELY, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 6,- per saham.

 

PBRX, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 2,- per saham.

 

PEGE, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 10,- per saham.

 

SIDO, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 29,- per saham.

 

SIMP, Cum dividen di Pasar Tunai dan recording date Rp 10,- per saham.

 

ACES, Pembagian dividen Rp 23,- per saham.

 

SRIL, Pembagian dividen.