Jakarta, TAMBANG – PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi) mengumumkan keberhasilan penerbitan obligasi 144A/Reg S senilai USD500 juta dengan tenor lima setengah tahun dengan kupon 8,96%.
Perseroan mendapat peringkat kredit B+ (positif) dari Fitch, B+ (stabil) dari S&P dan B1 (stabil) dari Moody’s. Perseroan akan menggunakan dana bersih dari obligasi untuk membiayai kembali utang Perseroan.
CEO MedcoEnergi, Roberto Lorato mengatakan keberhasilan ini atas dukungan solid dari para investor sehingga membuktikan bahwa Perusahaan telah memenuhi komitmen untuk menjaga performa kinerja operasional maupun deleveraging
“Kami senang dengan hasil ini, terutama karena dukungan yang kuat dari investor, mencerminkan bukti kemampuan Perseroan dalam memenuhi komitmen secara konsisten baik dari sisi kinerja operasional maupun deleveraging,” ujar Roberto, dikutip Sabtu (21/10).
“Dengan membaiknya harga komoditas dan permintaan energi, kami akan terus melanjutkan pertumbuhan yang berkelanjutan,” pungkasnya.
Sebagai informasi, MedcoEnergi adalah perusahaan energi dan sumber daya alam Asia Tenggara terkemuka yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (MEDC-IDX). MedcoEnergi memiliki tiga segmen bisnis utama, Minyak & Gas, Ketenagalistrikan dan Pertambangan Tembaga.
MedcoEnergi mengeksplorasi dan memproduksi minyak dan gas terutama di Indonesia. Kelompok usaha MedcoEnergi mengoperasikan pembangkit listrik tenaga gas, solar PV, panas bumi dan air di Indonesia melalui Medco Power dan melalui kepemilikan non-konsolidasi di PT Amman Mineral Internasional Tbk yang mengoperasikan tambang tembaga dan emas yang besar di Indonesia.