Beranda Batubara Kurangi Polusi, China Pangkas 12,65 Juta Ton Produksi Batubara

Kurangi Polusi, China Pangkas 12,65 Juta Ton Produksi Batubara

Jakarta, TAMBANG – Upaya pemerintah China mengurangi polusi udara, memaksa badan usaha milik pemerintah menurunkan produksi Batubara hingga 12,56 juta tahun 2018.

 

“Selain itu, penurunan kapasitas pembangkit tenaga batubara juga akan didorong secara aktif,” kata Komisi Pengawasan Aset dan Administrasi Negara (State-owned Assets Supervision and Administration Commission of the State Council/SASAC), seperti dilansir Reuters, Selasa (16/1).

 

Secara terpisah, National Development and Reform Commission (NDRC) untuk tiga tahun kedepan, berencana membuat beberapa perusahaan pertambangan batu bara ‘super besar’ pada akhir 2020. Masing-masing memiliki kapasitas produksi 100 juta ton batu bara per tahun.

 

Sementara itu, National Energy Administration (NEA) melaporkan tahun lalu China memiliki lebih dari 4.000 tambang batu bara dengan total kapasitas 3,41 miliar ton per tahun.

 

Dengan rencana lima tahunan sampai 2020, China telah berjanji untuk memangkas sekitar 800 juta ton kapasitas usang dan menambah sekitar 500 juta ton output lanjutan. Produksi batu bara akan menjadi 3,9 juta miliar per ton pada 2020.