Beranda Tambang Today Jonan Minta PLN Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Nabati

Jonan Minta PLN Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Nabati

Menteri ESDM Ignasius Jonan

Jakarta, TAMBANG – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan meminta PT PLN (Persero) untuk terus meningkatkan penggunaan bahan bakar pembangkit yang lebih ramah lingkungan. Salah satunya melalui pemanfaatan Bahan Bakar Nabati dari minyak sawit (Crude Palm Oil/CPO), yang dikenal sebagai Fatty Acid Methyl Esters (FAME).

 

Menurut Jonan selain mengurangi impor Bahan Bakar Minyak (BBM), penambahan FAME pada pembangkit juga ramah lingkungan. Jonan mengungkapkan membangun pembangkit yang ramah lingkungan memiliki dua pilihan, yaitu menggunakan LNG dengan membangun jetti sendiri, storage dan sebagainya atau menggunakan CPO.

 

“Kalau menggunakan CPO itu manfaatnya dua, satu membantu mengurangi impor BBM atau crude sehingga membantu neraca perdagangan negara. Yang kedua, membantu mengurangi dampak polusi lingkungan, karena ini renewable (energi terbarukan),” ujar Jonan dalam keterangan resmi, Jumat (26/7).

 

Jonan menambahkan, pemanfaatan CPO untuk pembangkit ini sudah diaplikasikan di berbagai negara, salah satunya di Napoli, Italia, Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD). Bahkan disana sudah dapat menggunakan bahan bakar 100 persen berbasis CPO. Jonan mengaku sudah melihat pembangkit listrik di Napoli, Italia, sudah menggunakan 100 persen minyak CPO.

 

“Jadi kalau (Indonesia) menggunakan ini juga bisa membantu petani-petani kita. Ada 16 juta petani-petani kelapa sawit yang bergantung kepada kita dengan membantu membeli produk mereka, tetapi yang lebih penting adalah mengurangi polusi dan impor BBM,” lanjut Jonan.

 

Saat ini PLN telah melakukan ujicoba penggantian bahan bakar pada empat pembangkit listrik dengan menambahkan biodiesel berbasis minyak sawit sesuai arahan Menteri ESDM tersebut. Keempat pembangkit yang telah diujicoba adalah Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Batakan 50 Megawatt (MW) di Balikpapan, Kalimantan Timur, PLTD Supa di Pare-Pare dengan kapasitas 62 MW PLTD Kanaan di Bontang, Kalimantan Timur dengan kapasitas pembangkit listrik sebesar 10 MW dan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Jayapura dengan kapasitas 10 MW di Papua.

 

Sebagaimana diketahui, program mandatori BBN jenis biodiesel sebagai campuran BBM jenis minyak solar pada sektor PSO, Non PSO, industri dan komersial, serta pembangkit listrik telah dilucurkan pemerintah tahun lalu. Program ini dilaksanakan untuk mendukung percepatan pengembangan energi baru dan terbarukan.

 

Tidak hanya mengurangi konsumsi bahan bakar fosil dan memberikan penghematan devisa melalui pengurangan impor solar, implementasi mandatori BBN diharapkan dapat memperbaiki kualitas lingkungan, membuka lapangan kerja, serta meningkatkan pemanfaatan ekonomi sawit.