Jakarta – TAMBANG. PT Jaya Pari Steel Tbk (JPRS) menunjuk Drs. Yurnalis Ilyas Ak. (sebelumnya adalah Direktur di PT Jaya Pari) menjadi Sekretaris Perusahaan (Corporate Secretary). Penunjukan tersebut sekaligus membatalkan penunjukan Sekretarus Perusahaan sebelumnya.
“Penunjukan ini sekaligus membatalkan penunjukan sekretaris perusahaan sebelumnya dan berlaku sejak tanggal surat penunjukan ini sampai dengan adanya pembatalan tertulis,” ujar Presiden Direktur Jaya Pari, Gwie Gunato Gunawan dalam keterangan resminya kepada bursa jum’at (19/6).
Pada kuartal 1 2015 PT Jaya Pari mencetak laba bersih Rp1,32 miliar. Laba bersih tersebut mengalami penurunan sebesar 69,30% bila dibandingkan dengan laba bersih pada kuartal 1 2014 yaitu Rp4,30 miliar.
Anjiloknya kinerja Jaya Pari pada kuartal 1 2015 disebabkan oleh penjualan Perseroan yang merosot sebesar 68,38% menjadi Rp94,19 miliar dari penjualan pada kuartal 1 2014 yaitu Rp158,60 miliar.
Beban pokok penjualan mengalami penurunan dari Rp144,91 miliar menjadi Rp92,73 miliar. Keuntungan (Kerugian) kurs meningkat dari Rp(7,23) miliar menjadi Rp6,44 miliar. Beban usaha dan lainnya mengalami peningkatan dari Rp2,57 miliar menjadi Rp3,80 miliar.
Aset JPRS pada kuartal 1 2015 mencapai Rp461,36 miliar, meningkat 23,64% dari aset tahun 2014 yaitu Rp373,15 miliar. Utang Perseroan meningkat dari Rp22,69 miliar pada tahun 2014 menjadi Rp109,77 miliar pada kuartal 1 2015.