Beranda Tambang Today Fuso Fighter Berbasis Runner Telematics Andalan KTB Mitsubishi

Fuso Fighter Berbasis Runner Telematics Andalan KTB Mitsubishi

Truk Fighter Fuso berbasis aplikasi runner telematric andaan KTB Mistubishi, di GIICOMVEC 2018, Kamis (1/3)

Jakarta, TAMBANG – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB)  luncurkan truk Fighter dengan fitur terbaru Runner Telematics berbasis web dan aplikasi digital, di Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Exhibition (GIICOMVEC) 2018, di Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan, Kamis (1/3).

 

Aplikasi Runner Telematics ini dikatakan President Director KTB, Atsushi Kurita, dapat dioperasikan  secara gratis dan diakses melalui laptop, tablet dan handphone. Fungsinya, mampu memantau kinerja kendaraan usaha konsumen, mengetahui rute kendaraan dan jaraknya, kondisi kendaraan, gaya mengemudi supir. Bahkan dapat memberikan laporan dan analisa terkait pengoperasian kendaraan yang memudahkan evaluasi kinerja dan pengemudinya.

 

“Ini adalah persembahan kami “New Era of Professionalism.” Sistem runner telematics ini menjadi fitur standar di seluruh kendaraan kami, yang memungkinkan konsumen memonitor kondisi kendaraan secara real time. Serta menyediakan manajemen operasional kendaraan yang lebih efektif dan efisien,” kata Atsushi Kurita, di GIICOMVEC 2018, Kamis (1/3).

 

Fitur runner telemetric ini, hadir di andalam baru yang diluncurkan KT yaitu truk Fighter yang digadang sebagai produk masa depan truk MDT Mitsubishi Fuso.

 

KTB memajang enam truk Mitsubishi Fuso, yang terdiri dari Fighter FM65FSHiGear 4×2 Cargo, Fighter FN61FM HD 6×2 Tank, Fighter FN62F HD 6×4 Dumop. Kemudian Fighter FN 62F Tractor Head 6×4, Colt Diesl FE 74 HD Mixer dan FE 71 L Complete Bus.

 

“Fuso Fighter mengkombinasikan elemen dari FN dan FM klasik, juga merevolusi segmen ini dengan inovasi dan peningkatan yang hanya disediakan oleh ahlinya,” pungkas Atsushi.