Jakarta,TAMBANG, Aspen Technology, Inc. sebuah perusahaan penyedia perangkat lunak pengoptimalan aset, merrilis produk anyar dengan nama Aspen Unified ™. Aspen Unified merupakan solusi pengoptimalan produksi paling canggih yang akan mengubah proses bisnis untuk kilang minyak di seluruh dunia.
Solusi Aspen Unified menyatukan proses perencanaan dan penjadwalan ke dalam satu ekosistem agar terhubung. Kemudian mengotomatiskan proses yang terisolasi, memaksimalkan hasil produk bernilai tinggi, mengoperasikan asset semaksimum mungkin, dan mendorong peningkatan margin.
Lewat lembar kerja yang terpadu dan intuitif secara visual, tim perencanaan dan operasi kilang dapat dengan mudah membangun dan mempertahankan model. Kemudian mendapatkan gambaran yang lebih akurat tentang kinerja dan kendala pabrik saat ini.
Solusi Aspen Unified dibangun untuk mengurangi hilangnya margin di berbagai silo operasional. Selain itu juga meningkatkan konsistensi dalam model data antara perencanaan dan penjadwalan. Dengan teknologi pengoptimalan dinamis AspenTech — Aspen GDOT ™ —Aspen Unified menyelaraskan operasi pabrik dengan kondisi ekonomi untuk mencapai pengoptimalan produksi secara aktual.
Aspen Unified membantu operasi untuk mencapai tujuan kilang dengan lebih baik, termasuk target keselamatan dan lingkungan. Juga Indikator Kinerja Utama keuangan dan produksi. Aspen Unified merupakan langkah awal dalam mewujudkan visi Pabrik Optimalisasi Mandiri.
AspenTech juga membantu pengoptimalan fasilitas yang dapat secara otomatis merespons perubahan kondisi operasi. Produk ini juga membuat aplikasi industri yang dapat menjembatani silo fungsional dan beradaptasi untuk mempertahankan tingkat efisiensi tinggi secara semi-otonom.
Manfaat lain, Aspen Unified mampu menyelaraskan perencanaan dan penjadwalan dan dengan sistem otomatisasi loop tertutup seperti kontrol proses lanjutan (Advanced Process Control) dan pengoptimalan dinamis. Produk ini juga dapat mulai mendorong lebih tinggi efisiensi dari operasinya.
“Dengan satu ekosistem yang saat ini melayani bagian perencanaan dan penjadwalan, Aspen Unified menghubungkan silo dan meningkatkan visibilitas untuk meningkatkan pengambilan keputusan. Dirancang agar dapat diterapkan di cloud, solusi ini menawarkan skalabilitas yang jauh lebih besar dengan manfaat di seluruh pabrik, ” kata David Arbeitel, Wakil Presiden Senior, Manajemen Produk untuk Aspen Technology.
Sementara Peter Reynolds, Analis Senior, ARC Advisory Group menjelaskan Solusi Aspen Unified dengan perangkat lunak yang diperbarui dan dukungan untuk model data yang konsisten dapat membantu perusahaan industri menyederhanakan alur kerja. “Dengan meningkatkan kolaborasi dan memecah silo antara perencanaan, penjadwalan, dan operasi, perusahaan berpotensi menciptakan proses kerja yang bernilai lebih tinggi dan meningkatkan margin,”pungkasnya.