Jakarta, TAMBANG – PT Aneka Tambang Tbk (Antam) berhasil meraih penghargaan Investor Awards 2019 dengan predikat emiten terbaik pada Sektor Pertambangan. Antam masuk kategori “The 100 Best Listed Companies 2019” pada ajang Investor Award 2019 yang diselenggarakan oleh Majalah Investor anggota BeritaSatu Media Holdings.
“Penghargaan Investor Awards 2019 ini merupakan refleksi atas pertumbuhan kinerja Perusahaan yang semakin positif. Selain itu, untuk meningkatkan imbal hasil yang lebih besar bagi para investor, ANTAM terus melakukan inovasi untuk tetap menjaga kualitas produk yang prima serta terus menekan biaya produksi yang rendah,” kata Direktur Niaga ANTAM, Aprilandi Hidayat Setia, dalam keterangan resminya, Jumat (7/6)
Ajang Investor Awards 2019 memberikan apresiasi kepada 20 emiten terbaik berdasarkan sektor usaha yang digeluti. Pada Sektor Pertambangan, penghargaan emiten terbaik diberikan pada Antam. Selain itu Antam juga masuk dalam kategori “The 100 Best Listed Companies 2019.”
Kriteria pemeringkatan mengacu pada delapan poin meliputi, return saham selama satu tahun (1 April 2018–31 Maret 2019), likuiditas saham, volatilitas saham juga untuk periode yang sama. Kemudian, pertumbuhan penjualan tiga tahun, net operating margin, return on equity, asset turn over dan pertumbuhan laba operasi tiga tahun.
Tema Investor Awards 2019 adalah “Sustaining Performance in Fragile Global Environment” sebagai refleksi bahwa emiten yang meraih Investor Awards 2019 mampu merespon tuntutan ketidakpastian global dengan pendekatan bisnis yang inovatif, efisien dan adaptif terhadap pendekatan-pendekatan baru pada era bisnis modern.